26 Januari 2011

Kira-kira dua minggu kemarin body Avast Antivirus (bukan virus definitionnya, tetapi body programnya) terupdate otomatis ataupun manual dari versi 5.0.667 ke versi 5.0.889 dan mengakibatkan setidaknya CorelDraw X5  crash dan tidak bisa dibuka, dan segera setelah itu Avast mengeluarkan update body ke versi 5.1.889 untuk  mengatasi masalah tersebut. Mungkin masih ada hal-hal lain yang ditimbulkan oleh ulah Avast pada update body sebelumnya tersebut selain crash pada CorelDraw pada beberapa pengguna yang lain.

Mengejutkan, hari ini penulis kembali direpotkan oleh Avast Internet Security (versi berbayar di atas versi pro) dimana di dalamnya terdapat fitur firewall, yang mana fitur ini hari ini membuat  tidak bisa browsing ke banyak situs internet. Hanya sebagian kecil situs yang bisa dibuka seperti gmail, sedangkan sebagian besar yang lain tidak bisa. Setelah berkutat beberapa waktu untuk menemukan penyebabnya, ketemu lah biang keladi kegagalan ini yaitu firewall Avast setelah definisinya terupdate otomatis kemarin (25 Januari 2011)

AVAST FREE tanpa firewall engine

Solusi sementara yang bisa dilakukan adalah dengan menonaktifkan firewall engine di Avast Internet Security kita, atau mengaturnya sedemikian rupa di menu Advanced Settings (firewall) sehingga aktivitas browsing kita diloloskan oleh firewall. Akan tetapi cara mengatur firewall di advanced settings ini tidak mudah bagi pengguna komputer kebanyakan. Solusi sederhana adalah dengan mematikan firewall engine dari Avast ini sampai didapatkan atau diperoleh update yang lebih baru untuk memperbaiki kekacauan ini. Cara mematikannya mudah saja, di halaman muka Avast Internet Security (status) memperlihatkan komponen-komponen dari antivirus itu; di baris Firewall, di sebelah kanannya tekan tombol Turn Off.Penulis sendiri memilih cara untuk kembali ke Avast Free Antivirus, versi gratis dari avast yang di dalamnya tidak terdapat firewall engine, dan kembali mengandalkan firewall bawaan Windows. Dalam beberapa hal versi gratis ini lebih menguntungkan karena lebih ringan tanpa fitur ini dan itu, disamping legalitas yang sah dibanding kalau kita menggunakan versi Internet Security dengan key yang tidak asli. Bagaimanapun juga, setelah dua kali dikecewakan oleh anti virus avast dalam satu bulan ini, penulis (sementara) masih memilih anti virus ini dibanding dua kompetitor besar untuk free anti virus yakni Avira dan AVG, karena dari pengalaman dan pengamatan penulis hanya Avast yang virus definition updatenya sangat kecil, inkremen yang ditambahkan sangat kecil  (hanya beberapa KB per 4 jam nya) sehingga sangat cepat untuk  updatenya, hampir selalu berhasil untuk koneksi internet yang lambat sekalipun. Secara default avast akan mengupdate virus definition dan enginenya setiap 240 menit atau 4 jam.

Di samping itu kelebihan Avast dibanding beberpa antivirus lain adalah kemampuannya untuk konek atau melakukan update melalui proxy bertipe socks. Kebanyakan anti virus lain tidak mempunyai fitur ini, tetapi hanya mampu melalui proxy bertipe HTTP. Kelebihan ini sangat berguna bagi kita yang memakai internet tunneling atau VPN (untuk tujuan yang legal maupun ilegal), sehingga antivirus juga bisa terupdate otomatis tanpa perlu download manual virus definitionnya, yang tentu saja volumenya sangat besar. Kelebihan lainnya tentu saja bahwa dalam kasus tertentu, Avast bisa dinonaktifkan sementara, suatu fitur yang tidak disediakan AVG.

Kesalahan update yang dilakukan avast seperti yang terjadi sekarang ini jamak juga terjadi pada antivirus lainnya, juga termasuk AVG dan Avira. (Ingat ketika AVG beberapa tahun lalu membuat semua aplikasi utama di komputer kita macet bahkan rusak karena false detection berbagai .exe sebagai virus?)

Jadi kalau Anda mengalami masalah browsing hari ini, dan Anda menggunakan Avast Internet Security, maka masalahnya adalah pada modul firewall bawaan Avast tersebut. Nonaktifkan sementara firewall enginenya, atau pakailah versi free saja, di mana di dalamnya tidak mengandung firewall.

Jangan lupa jika telah mematikan fitur firewall bawaan avast internet security, maka hidupkan kembali firewall bawaan windows, karena sangat rawan aktivitas internet Anda tanpa firewall.

NB:

Untuk mendownload AVAST Free Antivirus di sini.

Untuk mengupdate manual AVAST antivirus, download updatenya disini.

Update berita (24 Februari 2011)

AVAST Free 6.0 sudah release, bisa didownload di sini.

Bagi yang sudah mendownload installer Avast Free Antivirus dan ingin meregristrasi secara offline, bisa paste kode ini di bagian regristration:  C29134243H1200A0113-HE90KJVR

Avast versi free harus diregristrasi ulang setiap 1 tahun.